Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari Januari, 2017

KARAKTER DARI MESIN

           Tenaga mesin dan kurva torsinya menggambarkan karakteristik mesin. Ketika putaran mesin berada dalam range yang powernya maksimum dan kurva torsinya lebar, dan terjadi pada putaran mesin yang rendah, mesin ini bertipe mesin-mesin putaran rendah. dan sangat bertenaga pada putaran menengah, singkatnya mesin ini cocok untuk kendaraan jalan raya.  Dan jika puncak kurva torsinya lebih sempit dan terjadi saat putaran yang lebih tinggi, mesin ini bertipe mesin putaran tinggi dan sangat cocok untuk mesin motor sport/balap. Secara umum, jika mesin dengan kurva torsi yang lebih tinggi dan yang lebih rendahnya terjadi pada putaran normal/midle mudah dalam penggunaannya. Sebaliknya, jika ada perbedaan yang cukup besar torsinya dalam putaran mesinnya atau jika torsi max-nya terjadi pada putaran tinggi, akan lebih  sulit dalam penggunaannya/pengoperasiannya.  Contoh : dalam kurva torsi diatas, saat  YB 50 dan RZ 50 dibandingkan, YB 50 menunjukkan performa yg lebih baik saat put. dibawa

SST, TOOLS, DAN ALAT UKUR

Aplikasi Ilmu Fisika Dalam Teknik Sepeda Motor

         Mempelajari sepeda motor juga memerlukan perhitungan fisika, beberapa besaran ukuran dipakai di bidang ini. Perhitungan fisika diperlukan untuk mengetahui : kapasitas mesin, volume silinder, perbandingan kompresi, kecepatan piston, torsi, tenaga, korelasi antara mesin dan kecepatan motor pada tiap posisi gigi dan daya dorong roda belakang dari sepeda motor, dll. Kapasitas Mesin           Kapasitas mesin ditunjukkan oleh volume yang terbentuk pada saat piston bergerak keatas dari TMB (Titik Modar Bawah)/BDC (Bottom Dead Center) ke TMA (Titik Modar Atas)/TDC (Top Dead Center), disebut juga sebagai volume langkah. Volume langkah dihitung dalam satuan cc (cm3/cm cubic). Rumus untuk menghitungnya adalah : Contoh soal: Brosur motor Suzuki Smash memuat data diameter silindernya 53,5 mm dengan langkah piston 48,8 mm, tentukan volume langkahnya. Penyelesaian : Diketahui : D = 53,5 mm S = 48,8 mm Phi = 3,14 Ditanya Volume langkah ? Jawab : Jadi volume langkah dari motor

Khalifah ke 4 Sayiddina Imam Ali Bin Abi Thalib

Sesungguhnya wanita (sanggup) menyembunyikan cinta selama empat puluh tahun, namun tidak (sangup) menyembunyikan kebenciaan walau hanya sesaat. Tiga hal yang menyelamatkanmu, yaitu; takut kepada Allah, baik secara diam-diam maupun terang-terangan; hidup sederhana, baik di waktu miskin maupun kaya; dan berlaku adil, baik diwaktu marah maupun ridha. Tiga macam orang yang tidak diketahui kecuali dalam tiga situasi; (pertama) tidak diketahui orang pemberani kecuali dalam situasi perang. (kedua) tidak diketahui orang yang penyabar kecuali ketika sedang marah. (ketiga) tidak diketahui sebagai teman kecuali ketika (temannya) sedang butuh Barang siapa yang dalam urusannya berada pada posisi tidak memikirkan akibatnya, maka dia telah menghadapkan dirinya pada musibah yang besar Diantara taufik adalah berhenti ketika ragu Diantara amal kebajikan yang paling utama adalah; berderma di saat susah, bertindak benar ketika sedang marah, dan memberi maaf ketika mampu untuk menghukum Kebajikan adalah ap

Penyebab Kerusakan Pada Rantai Kamprat ( Cam Chain )

          Noken as ( cam shaft ) ialah sebuah komponen peranti yang berfungsi untuk mengatur beberapa klep di mesin, klep tersebut terdiri dari klep masuk maupun klep buang. Pergerakan cam shaft ini dilakukan oleh sebuah rantai yang dihubungkan dengan poros engkol, nah rantai ini dapat jadi mengendor atau molor, bahka dalam kasus yang terbilang parah hal ini bisa mengakibatkan putus.           Akibatnya di saat motor melaju kecang akan tiba-tiba berhenti dan motor pun sulit untuk dikendalikan. Sebab bagian-bagian yang rontok itu akan mengenai girbok kepala silinder mesin. Berikut ini ulasan tentang bagaimana cara mendeteksi kerusakan kamprat dan cara bagaimana untuk mengatasi simak dibawah ini. Penyebab Kerusakan Kamprat           Dengan berjalannya waktu pemakaian yakni tiga hingga lima tahun, peranti itu akan mengalami keausan. Namun beberapa perlakuan yang salah terhadap motor juga turut memicu terjadinya kerusakan tersebut. Untuk perlakuan yang salah itu diantaranya : Suhu

CARA MENGHILANGKAN KERAK PADA BLOK MESIN MOTOR

Ada beberapa langkah-langkah yang perlu anda lakukan yang diantaranya yaitu:          Hal yang pertama yakni dengan bersihkan kerak blok mesin dengan menggunakan shampoo anda dapat menggunakan shampoo untuk mencuci motor dan jangan menggunakan shampoo untuk mencuci rambut hal ini karena hasilnya tidak akan efektif untuk dapat membersihkan kerak blok mesin pada sepeda motor anda tersebut.           Apabila untuk langkah yang pertama tidak berhasil, maka anda dapat menggunakan sabun cuci, untuk cara ini sering digunakan bila pada blok mesin motor terlihat kerak dan cara ini juga terbilang efektif untuk dapat mengusir kerak, anda dapat menggunakan sabun cuci piring seperti sunlight atau dapat juga dengan menggunakan mama lemon. kedua sabun cuci piring tersebut sangat bermanfaat sekali untuk dapat membersihkan kerak pada blok mesin sepeda motor anda.           Untuk cara yang ketiga ini memang untuk membersihkan kerak yang membandel, kalau cara diatas sudah anda terapkan namun tidak ku

Penyebab Kerusakan Katup (Valve) & Cara Memperbaikinya

         Klep atau katup atau bahasa inggrisnya yakni valve memiliki fungsi yaitu sebagai pengatur masuknya gas baru dan keluarnya gas buang dari sisa pembakaran pada mesin motor.          Untuk tugas dari klep itu sendiri sangatlah berat dan sangat vital, karena bila ada suatu kebocoran atau gangguan sedikit saja maka pada klep tersebut akan dapat mengakibatkan tenaga mesin pun menjadi menurun atau dalam istilahnya performa mesin menjadi ngedrop. Maka dari itu kenali klep atau katup dan kelengkapannya. Nah berikut ini penjelasan mengenai klep dan sebab-sebab kerusakan dan perbaikinya simak dibawah ini:          Klep ( Valve ) - Untuk ukuran payung Klep hisap dibuat lebih lebar dari Klep buang hal ini bertujuan supaya pengisian gas yang baru lebih optimal. Klep hisap biasanya terbuat dari campuran baja chrom dan silikon dan pada bagian dudukan dan ujung batang klep diperkeras supaya klep tersebut lebih awet.        Sedangkan untuk klep buang itu sendiri terbuat dari dua logam ba

KOMPONEN UTAMA SEPEDA MOTOR

          Sepeda motor terdiri dari beberapa komponen dasar. Bagaikan kita manusia, kita terdiri atas beberapa bagian, antara lain bagian rangka, pencernaan, pengatur siskulasi darah, panca indera dan lain sebagainya. Maka sepeda motor pun juga seperti itu, ada bagian-bagian yang membangunnya sehingga ia menjadi sebuah sepeda motor. Secara kelompok besar maka komponen dasar sepeda motor terbagi atas : 1. Sistem Mesin 2. Sistem Kelistrikan 3. Rangka/Chassis Masing-masing komponen dasar tersebut terbagi lagi menjadi beberapa bagian pengelompokkan kearah penggunaan, perawatan dan pemeliharaan yang lebih khusus yaitu :Sistem Mesin Terdiri atas : a.  Sistem tenaga mesin Sebagai sumber tenaga penggerak untuk berkendaraan, terdiri dari bagian : - Mesin/engine         -  Sistem bahan bakar  - Sistem pendinginan - Sistem pembuangan - Sistem pelumasan b.  Sistem transmisi penggerak Merupakan rangkaian transmisi dan tenaga mesin ke roda belakang, berupa : - Mekanisme kopling     

KOMPONEN UTAMA MESIN MOBIL

 SECARA GARIS BESAR, SEBUAH MOBIL DI BAGI MENJADI 3 BESAR KOMPONEN UTAMA + BODY, YAITU : 1. KELISTRIKAN Terdiri dari : 1. Sistem Baterai 2. Sistem Starter 3. Sistem Pengisian 4. Sistem Pengapian 5. Sistem Penerangan 6. Sistem Pembersih Udara 7. Sistem Pembersih Kaca 8. Sistem Audio Video 2. CHASIS Terdiri dari : 1. Sistem Rangka 2. Sistem Rem 3. Sistem Suspensi 4. Sistem Kemudi 5. Sistem Kopling 6. Sistem Transmisi 7. Sistem Diferensial 8. Poros Penggerak Roda 3. MOTOR Terdiri dari : 1. Mekanisme Katup 2. Piston dan kelengkapannya 3. Kepala Silinder 4. Blok Silinder 5. Sistem Pelumasan 6. Sistem Pembakaran 7. Sistem Pendinginan

SISTEM BATERAI

  DEFINISI BATERAI Baterai adalah sebuah kotak yang terbuat dari bahan karet atau plastik yang dikeraskan FUNGSI Sebagai Penyimpan arus listrik DC KOMPONEN UTAMA DAN FUNGSI 1. PEMBATAS DINDING SEL Pembatas dinding sel dari sel-sel baterai, baik sel baterai positif maupun sel baterai negatif dengan tujuan  agar tidak terjadi hubungan singkat di antara sel-sel baterai tersebut dan juga untuk menjembatani antara sel 1 hingga sel 6 yang mempunyai nilai tegangan masing-masing sel yaitu 2 Volt 2. KOTAK BATERAI Kotak baterai umumnya terbuat dari bahan karet atau plastik yang dikeraskan, kotak ini di desain secara baik oleh pabrik pembuatnya dengan tujuan untuk melindungi dan menghindari benturan atau gangguan yang datang dari luar baterai semisal bentuk kejatuhan dari ketinggian secara tak sengaja, ataupun tertimpa sebuah alat semacam dongkrak. namun demikian sbaik apapun kotak baterai ini di buat terkadang mempunyai umur pemakaian yang tidak maksimal semisal ketika jatuh dari

PROFIL MULYONO W. SPd

PRINSIP KERJA TRANSMISSI

          Transmisi manual dan komponen-komponennya yang akan dibahas dalam modul ini adalah yang dipergunakan pada kendaraan bermotor. Transmisi manual dan komponen-komponennya merupakan bagian dari sistem pemindah tenaga dari sebuah kendaraan, yaitu sistem yang berfungsi mengatur tingkat kecepatan dalam proses pemindahan tenaga dari sumber tenaga (mesin) ke roda kendaraan (pemakai/peng-gunaan tenaga).          Sistem pemindah tenaga secara garis besar terdiri dari Unit kopling, transmisi, defrensial, poros dan roda kendaraan. Sementara Posisi transmisi manual dan komponennya, terletak pada ujung depan sesudah unit kopling dari sistem pemindah tenaga pada kendaraan. Fungsi transmisi adalah untuk mengatur perbedaan putaran antara putaran mesin (melalui unit kopling) dengan putaran poros yang keluar dari transmisi.         Pengaturan putara ini dimaksudkan agar kendaraan mampu bergerak sesuai dengan beban dan kecepatan kendaraan.Rangkaian pemindahan tenaga berawal dari sumber tenaga k

Motor Anda Berat Saat Berbelok!! Kemungkinan Komstir Anda Bermasalah

         Nah apabila komstir atau kom leher anda mengalami kerusakan dapat di cirikan dengan pada stang terasa goyang atau terdapat bunyi benturan pada saat berkendara di jalan yang berlubang atau ada bunyi juga saat anda menekan rem depan.         Hal demikian tentu saja membuat tidak nyaman bagi pengendara. Sebenarnya jika anda belum pernah mengalami penyetelan ini dapat disetel lagi dengan mengencangkan mur setelannya yang berada di bawah segitiga dudukan stang dan untuk model motor sport dan dibawah stang untuk motor bebek.          Pada komstir yang selalu mengalami penyetelan biasanya akan terasa berat apabila anda hendak membelokkan kendaraan sepeda motor anda. Akan tetapi meskipun stang sudah berat untuk anda belokkan leher tetap saja longgar, hal tersebut bertanda jika di rem depan masih terdengar adanya suara bunyi “ duk ”. Nah jika anda dengar suara tersebut berarti longgar. Kondisi tersebut di karenakan akibat dari ball bearing yang sudah mengalami keausan, atau biasanya

Inilah Cara Membuka Baut/Mur Yang Macet/Keras Karena Karat

 Cara Membuka Baut/Mur Yang Keras Dan Gundul Ada beberapa cara yang perlu dilakukan yang diantaranya yaitu: Dengan gunakan kunci sok atau kunci ring segi enam (jangan pake yang gerigi). Apabila memungkinkan sambung kunci supaya lebih panjang. Dengan beri sedikit pukulan atau hentakan ketika membuka. Dan untuk baut yang jika terlampau keras, pukul dulu sedikit kepala baut. Cara Membuka Baut/Mur Yang Seret Karena Karatan Ada beberapa cara yang perlu dilakukan yang diantaranya yaitu: Dengan basuh pake minyak rem atau penetraring oil jika drat karatan. Basuh menggunakan air apabila kotor oleh debu dan tanah kering. Dan dengan buka baut/mur dengan gerakan bolak-balik putaran. Cara Membuka Baut/Mur Yang Slek Tidak Mau Keluar Ada beberap cara yang perlu dilakukan yang diantaranya yaitu: Dengan buka baut/mur sambil di congkel pake obeng. Congkel dulu baut/mur pake obeng supaya terangkat lalu coba buka sambil obeng di congkelkan terus. Cara Membuka Sekrup Yang Keras Atau Mac

BAGIAN - BAGIAN UTAMA SISTEM KEMUDI

          Fungsi sistem kemudi adalah untuk mengatur arah kendaraan dengan cara membelokkan roda depan. Bila roda kemudi diputar steering column akan meneruskan tenaga putarnya ke steering gear. Steering gear memperbesar tenaga putar ini sehingga dihasilkan momen yang lebih besar untuk menggerakkan roda depan melalui steering linkage.           Tipe sistem kemudi yang digunakan tergantung dari model mobil ( sistem pemindah daya dan suspensinya, apakah mobil penumpang, komersial dan seterusnya ). Tipe yang paling banyak digunakan sekarang adalah 1. Recirculating Ball. 2. Rack dan Pinion. Pada umumnya sistem kemudi dibagi menjadi 3 bagian : Steering column          Steering column terdiri dari main shaft yang meneruskan putaran roda kemudi ke steering gear, dan column tube yang mengikat main shaft ke body. Ujung atas dari main shaft dibuat meruncing dan bergerigi, dan roda kemudi diikatkan ditempat tersebut dengan sebuah mur.          Steering column juga merupakan mekanisme peny

Cara Yang Benar Mengetahui Penyebab Dan Cara Mengatasi Mesin Motor Berbunyi Kasar

          Pada sebuah kendaraan khususnya di sepeda motor apabila ada sesuatu atau masalah yang timbul saat dipakai atau dikendarai pastinya membuat tidak nyamannya pengendara tersebut apalagi suara yang tidak nyaman dikendaraan tersebut yang otomatis membuat kendaraan tersebut tidak maksimal dalam beroperasinya, agar kendaraan bekerja dengan maksimal saat dikendarain makanya perlu dengan pengecekan, bila perlu dibenerin apabila ada komponen yang bermasalah. Hal-hal yang perlu untuk diperhatikan apabila dengan tesebut ada suara bunyi yang membuat tidak nyaman dikendaraan harus cepat di perbaiki agar tidak lebih parah lagi saat dikendarain seperti dibawah ini : Katup berbunyi           Katup adalah suatu komponen yang sangat penting dikendaraan khususnya di motor yang memliki mesin 4 langkah ini, yang fungsinya membuka dan menutup untuk melakukan pemasukan dan pembuangan yang berbentuk cendawan ( mushroom ) dan disebut “ poppet valve ” klep menerima panas dan tekanan yang tinggi da

Cara Mengganti Seal Shock Depan Motor

          Shock depan merupakan sebuah komponen atau bagian yang memiliki peran penting di sepeda motor yang termasuk kedalam sistem peredam untuk motor pada bagian depan. Pada sistem peredam pasa sisi ini sangat riskan, pasalnya apabila shock depan berhenti tidak berfungsi seperti bisanya maka akan berakibat pada kenyamanan bahkan keselamatan para penggunanya.          Maka sangat disarankan untuk dapat mengetahui sejak dini hal apa saja yang dapat menyebabkan shock depan motor tidak berfungsi serta ciri-ciri apa saja yang muncul atau timbul apabila shock depan motor bocor atau rusak. Nah berikut ini ulasannya. Ada beberapa ciri-ciri shock depan motor bocor yang diantaranya yaitu: Oli shcok akan mengalir dari tabung dan as shock depan. Pada As Shock depan akan terlihat seperti tergores. Pada rem depan terasa blong. Motor akan terasa susah atau berat pada ketika berbelok. Dan Shock depan akan berbunyi ketika di rem.            Nah apabila ada oli yang merembes keluar dari as

Teknik Dasar dan Fungsi Komponen Sepeda Motor

Sistem mesin / engine          Sistem tenaga mesin adalah sebagai sumber tenaga penggerak untuk berkendara yang terdiri dari bagian-bagian berikut ini :           Engine / mesin - Berfungsi merubah energi panas dari ruang pembakaran ke energi mekanis menjadi tenaga putar.   Sistem pemasukan bahan bakar- Merubah bahan bakar cair menjadi gas sehingga mudah terbakar dengan mencampur udara. Sistem pelumasan - Dengan lapisan oli yang timbul melindungi keausan komponen yang berputar dan pendingin. Sistem pembuangan- Menghentikan tekanan panas yang timbul dari proses pembakaran. Sistem pendinginan - Menjaga suhu mesin agar dapat lancar dan stabil.          Sistem tranmisi penggerak adalah merupakan rangkaian tranmisi dan tenaga mesin ke roda belakang.   Mekanisme kopling - Melepas dan mengkopel putaran mesin ke mekanis metransmisi Mekanisme gear - Memungkinkan untuk menyesuaikan antara tenaga mesin dengan kecepatan sepeda motor. Transmisi - Meneruskan tenaga dari mekanisme gear ke roda

Cara Melepas Baut Yang Patah Di Dalam “Dengan Screw Extractor”

Cara Melepas Atau Mengeluarkan Patahan Baut Di Dalam         Nah berikut ini cara untuk mengatasi atau mengeluarkan patahan baut yang di dalam yang dibantu dengan alat bor dan mata bor yang telah disesuaikan dengan ukuran besar baut yang patah tersebut. Dan ini langkah-langkahnya:         Hal yang pertama kita buat lubang di baut yang patah itu dengan menggunakan bor. Kemudian setelah itu kita pasang alat Screw Extractor dengan ukuran yang sesuai. Lalu putar ke arah seperti biasanya kita akan membuka baut. Untuk cara kerja alat Screw Extractor ialah seperti sekrup. Hanya saja untuk arah ulir sekrupnya ini terbalik dari biasanya.          Dalam hal ini jadi semakin kita puter ke kiri (arah membuka baut) maka pada ulir sekrup tersebut sebenarnya akan semakin kencang mengunci badan baut yang tertinggal dan berikut ialah contoh mekanisme dari cara kerja alat Screw Extractor yang terlihat dibawah ini. Cara Melepas Baut Yang Patah Di Dalam            Untuk alat tersebut ini telah

Ciri-Ciri Shock Depan Motor Bocor Dan Cara Merawatnya

Ada beberapa ciri-ciri shock depan bocor yang diantaranya seperti: ❤Oli Shock Mengalir Dari Tabung Das As Shock Depan❤             Yang salah satu ciri shock depan menjadi bocor ialah dengan adanya oli yang keluar dari sela-sela seal shock depan. Hal ini disebabkan karena adanya sedikit celah antara as shock dan tabung shock yang biasanya disebabkan as shock yang tergores atau bengkok yang sehingga hal ini oli shock dapat keluar dari tabung shock. ❤As Shock Depan Tergores❤           Yang menjadi penyebab as shock tergores bermacam-macam, mulai dari umur as shock yang sudah tuas, shock depan sering mengangkat beban berlebih atau overload, as shock bengkok akibat kecelakaan atau terjatuh dan adanya kotoran atau tanah yang masuk ke tabung shock yang sehingga hal tersebut menjadi dapat menggoreskan as shock tersebut. Maka dari itu segeralah untuk mengganti as shock ketika sudah tergores karena as shock dapat terkikis lebih dalam bahkan kalau sudah parah. ❤Pada Rem Depan Akan Teras

Cara Memperbaiki Velg Motor Yang Penyok

Perbaiki Velg Racing Standar/Orginal Bawaan Motor Ada beberapa hal yang perlu dilakukan diantaranya yaitu: Hal yang pertama buka velg dan buka bannya. Lalu ambil dua buah balok kayu yang keras. Kemudian satu balok untuk mengganjal dan satu lagi buat untuk mukul. Untuk jenis velg orginal ini lumayan keras, untuk memperbaiki velg ini harus dipanaskan terlebih dahulu supaya lebih mudah untuk diluruskan. Selanjutnya pukul bagian yang penyok pakai balok kayu, bisa pukul langsung atau balok hanya sebagai pengganjal yang memukulnya palu ke balok tersebut. Ingat resikonya pecah, jadi pada saat memukul maka gunakan tenaga yang bertahap, jangan langsung pakai tenaga melainkan coba dulu dengan sedikit tenaga. Perbaiki Velg Variasi/Dari toko “Bukan Orginal” Dalam hal ini yang perlu dilakukan dalam memperbaikinya yaitu:           Kalau untuk velg jenis ini apabila kualitasnya yang sedang suka getas, maka harus sambil dipanasin pada saat memukulnya. Cara Lain Untuk Memperbaiki Velg Penyok